Menag Pesan 3 Hal Ini Saat Buka Konbes IPPNU

Posting Komentar
Yogyakarta, At Tijani Indonesia. Menteri Agama Republik Indonesia H Lukman Hakim Saifuddin berharap Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (PP IPPNU) agar terus berperan aktif membangun Indonesia.

Menag Pesan 3 Hal Ini Saat Buka Konbes IPPNU (Sumber Gambar : Nu Online)
Menag Pesan 3 Hal Ini Saat Buka Konbes IPPNU (Sumber Gambar : Nu Online)

Menag Pesan 3 Hal Ini Saat Buka Konbes IPPNU

"Saya sangat bersyukur bisa hadir diacara Konbes IPPNU ini karena saya merasa bahwa sesungguhnya saya banyak berharap kepada IPPNU yang merupakan generasi muda yang tentu akan membawa dan mengendalikan bagaimana Indonesia dimasa yang akan datang," kata Lukman saat membuka Konferensi Besar (Konbes) IPPNU di Asrama Haji, Yogyakarta, Jumat (27/10).

Pada kegiatan yang bertemakan Pelajar Putri Bersinergi Kawal Deradikalisasi ini, Lukman menyampaikan tiga pesan kepada peserta Konbes.

"Saya berharap tiga poin pesan ini agar bisa didalami dan dicermati serta harapannya bisa menjadi program pengurus IPPNU," katanya.

At Tijani Indonesia

Pertama, kata Lukman, IPPNU tetap dan terus mendalami menguasai, esensi dan substansi yang terkait dengan ajaran Islam agar menguasai esensi ajaran-ajaran Nahdlatul Ulama sesuai dengan khittah NU agar memiliki basis yang kuat dalam keilmuan keagamaan.

“Karena pelajar kemampuannya adalah pada intelektualitas,” kata Lukman.

Kedua, membangun komunikasi dengan cara dialog memberikan wawasan pengetahuan agar kita memberikan contoh sebagai Islam yang ramah.

At Tijani Indonesia

“Ketiga, IPPNU perlu mengembangkan program anti radikal selain itu membekali pemuda bangsa dengan pendidikan pranikah yang dinilai sangat penting untuk membekali pemuda bangsa, karena masalah sosial bersumber dari rumah tangga,” lanjutnya.

Pembukaan ditandai dengan penabuhan gong oleh Menag, disaksikan Wakil Ketua Umum PBNU H Maksum Mahfoedz, Rais Syuriah PWNU Jawa Tengah KH Masud Masduqi, Kepala Biro Kesra Jogjakarta Hj Puji Astuti.

Selain itu turut hadir para tamu undangan yang terdiri dari santri perwakilan Pondok Pesantren se-DIY, siswa perwakilan SMA/MA, perwakilan pimpinan wilayah badan otonom NU se-Yogyakarta, PW Muslimat NU DIY, PW GP Ansor Jawa Tengah, PW Fatayat NU Jawa Tengah, dan delegasi PW IPPNU se-Indonesia. (Anty Husnawati/Kendi Setiawan)

Dari Nu Online: nu.or.id

At Tijani Indonesia Pertandingan, Olahraga At Tijani Indonesia

Related Posts

Posting Komentar