Para Orang Tua Diimbau Selektif Pilih Pendidikan Anak

Posting Komentar
Subang, At Tijani Indonesia

Menjelang tahun ajaran baru, para orang tua diingatkan untuk senantiasa berhati-hati dalam memilihkan pendidikan untuk anak. Kurikulum dan pengajar lembaga pendidikan yang dituju harus dikenali terlebih dahulu.

Peringatan tersebut salah satunya diungkapkan Ketua PCNU Kabupaten Subang KH Musyfiq Amrullah. Ia mengajak warga untuk selektif dalam memilihkan sekolah dan pendidikan anak. Salah memilih lembaga pendidikan, menurutnya, bisa berakibat fatal.

Para Orang Tua Diimbau Selektif Pilih Pendidikan Anak (Sumber Gambar : Nu Online)
Para Orang Tua Diimbau Selektif Pilih Pendidikan Anak (Sumber Gambar : Nu Online)

Para Orang Tua Diimbau Selektif Pilih Pendidikan Anak

“Banyak anak yang pulang dari pesantren malah menyalahkan orang tuanya,” ujarnya di hadapan ribuan warga dalam acara Isra’ dan Mi’raj di halaman Masjid Jami’ An Nur, Kampung Bungur Gede, Desa Sukahaji, Kecamatan Ciasem, Subang, Jawa Barat, Rabu (11/5).

At Tijani Indonesia

Ia berpendapat, kini mulai ada anak sepulang dari lembaga pendidikan gemar memvonis bid’ah orang lain, bahkan kepada orang tuannya sendiri. Yang lebih parah, kasus anak yang disusupi ideologi terorisme.

At Tijani Indonesia

“Padahal perjuang Rasulullah dalam menjalankan dakwah tidak memakai memojokan golongan apalagi dengan membunuh seperti teroris, tapi dengan lemah lembut,” paparnya dalam acara yang digelar Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Subang ini.

Isra’ dan Mi’raj kali ini mengusung tema “Mempererat Silaturahim dan Ukhuwah Islamiyah dalam Bingkai NKRI”. Hadir juga dalam kegiatan ini Kepala Kantor Kementerain Agama Kabupaten Subang H Sukandar, Rais Syuriyah PCNU Subang KH Agus Salim, serta pejabat dari kepolisian dan TNI.

Ketua Pimpinan Cabang GP Ansor Subang Asep Alamsyah Heridinata mengatakan, kegiatan ini rutin dilakukan pada setiap tahun seperti halnya Maulid Nabi, Halal bi Halal, dan lain sebagainya. (Red: Mahbib)

Dari Nu Online: nu.or.id

At Tijani Indonesia Olahraga At Tijani Indonesia

Related Posts

Posting Komentar