Di Banten, Para Kiai Doakan Pemilu Damai

Posting Komentar
Serang, At Tijani Indonesia. Ratusan kiai melakukan doa bersama di halaman kantor Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Banten di Serang, Sabtu (5/4). Kegiatan diselenggarakan mendekati pelaksanaan pemilu legislatif 9 April mendatang.

Hadir, antara lain KH Hasyim Muzadi, KH Malik Madani, dan sejumlah pejabat dari unsur TNI/Polri dan partai politik peserta pemilu. Tak hanya itu, acara ini juga dihadiri oleh para aktivis NU dari unsur Muslimat NU, Ansor Fatayat NU, IPNU dan IPPNU.

Di Banten, Para Kiai Doakan Pemilu Damai (Sumber Gambar : Nu Online)
Di Banten, Para Kiai Doakan Pemilu Damai (Sumber Gambar : Nu Online)

Di Banten, Para Kiai Doakan Pemilu Damai

Acara istighotsah dan doa bersama tersebut merupakan rangkaian kegiatan Sarasehan Ulama dan Cendekiawan yang diprakarsai oleh KH Hasyim Muzadi. Sejumlah narasumber dijadwalkan hadir, diantaranya Ketua DKPP, Jimly Assidiqie, dan Mantan Rektor UI Gumilar Rusliwa Soemantri.

At Tijani Indonesia

Wakapolda Banten, Joko Irianto, mengatakan, pihaknya berharap semua pihak turut menciptakan suasana kondusif pada pelaksanaan pemilu legislatif dan pemilu presiden 2014. "Mari kita ciptakan suasana damai di Banten pada pelaksanaan pemilu tahun ini," katanya.

Usai acara istighotsah, acara dilanjutkan dengan sarasehan ulama dan cendekiawan. Pada sesi, hadir sebagai pembicara mantan Ketua Umum PBNU KH Hasyim Muzadi dan Katib Aam PBNU KH Malik Madani.  Sedang sesi kedua akan menghadirkan narasumber Jimly Assidiqie dan Gumilar Ruslima Soemanteri.

At Tijani Indonesia

Sarasehan ini akan mengupas problem yang dihadapi bangsa Indonesia, terkait persoalan politik ekonomi, keagamaan dan hukum. "Acara seperti ini akan digelar keliling daerah. Dengan demikian, para ulama diharapkan tahu kondisi bangsa ini yang sebenarnya," kata Hasyim Muzadi.

Sasehan ulama di Banten kali ini adalah kegiatan kelima, setelah sebelumnya kegiatan yang sama digelar di Depok, Bandung, Semarang, dan Jakarta. (Ahmad Millah/Anam)

 

Foto: KH Malik Madani dan KH Hasyim Muzadi usai acara istighotsah dan doa bersama.

Dari Nu Online: nu.or.id

At Tijani Indonesia Pertandingan, Meme Islam, Bahtsul Masail At Tijani Indonesia

Related Posts

Posting Komentar